Hasanul Aqil
Muhammad Hasanul ‘Aqil lahir dan besar di Purworejo, Jawa Tengah. Ia menempuh pendidikan dasar hingga menengah di SD Negeri 2 Brengkelan, SMP Negeri 1 Purworejo, dan SMA Negeri 1 Purworejo sebelum melanjutkan studi S1 Pendidikan Bahasa Inggris di Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta. Setelah itu, ia meraih gelar magister pada program S2 Pendidikan Bahasa Inggris di Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung. Kini ia berdomisili di Baledono, Purworejo.
Sebagai pendidik bahasa Inggris, ia memiliki rekam jejak kuat dalam pembinaan kompetisi. Di tingkat nasional, dua capaian terbarunya adalah keberhasilan peserta didiknya meraih Juara 1 Storytelling Tingkat Nasional (MAPK Fair 2025) dan Juara 1 Speech Contest Tingkat Nasional (MAPK Fair 2025).
Dalam bidang akademik, ia aktif menulis serta mempresentasikan karya ilmiah. Selain thesis berjudul Exploring Reading Instruction of Secondary Schools English Teachers in Bandung (2018), beberapa penelitiannya terindeks Scopus, seperti Pre-service Teachers Perspective in Constructing Instructional Objectives dan Analyzing Teacher Questions in Reading Instruction. Ia juga menulis penelitian lain bertema pengajaran bahasa berjudul Exploring Learners Engagement in Reading Classes, yang turut memperkaya kontribusinya dalam kajian linguistik terapan.
Semasa kuliah, ia mengikuti program pertukaran pelajar selama dua bulan di Beijing, China melalui Summer Exchange Participant of Global Community Development Program – AIESEC, sebuah pengalaman internasional yang memperluas wawasan budaya dan akademiknya. Ia juga pernah berkarier sebagai penyiar di Radio ABC Solo selama satu setengah tahun.
Di luar profesinya, ia gemar menyanyi dan traveling. Ia telah menjelajahi beberapa kota-kota besar di Jawa, Kalimantan, Bali, Sulawesi, hingga Maluku serta beberapa kota internasional seperti Kuala Lumpur, Manila, dan Beijing. Bakat seninya dibuktikan dengan raihan Juara 1 Lomba Solo Vocal Putra HAB Kemenag Kabupaten Purworejo 2025.

